Kalau naik BTS, mending beli single trip atau rabbit card?
Nah ini nih pentingnya perencanaan. Sebelum berangkat, klo
bisa rencanakan berapa kali kalian akan pakai BTS. Misal nih ya, antara 14-15
kali pakai BTS, mending beli kartu langganan yang namanya RABBIT CARD. Rabbit
card ini ada pilihan 15x perjalanan, 25x perjalanan, sama berapa gitu lupa. BTS
ini secara simple ada 3 tarif, jarak dekat (sekira 15-17 Bath), jarak menengah
(sekira 22-27 bath), dan jarak jauh (sekira 44-47 Bath). Nah coba dilihat
tujuan kalian jauh-jauh apa dekat-dekat. Klo tujuannya jauh-jauh dan bakalan
14-15 kali pakai BTS dalam kunjungan ke Bangkok, mending beli Rabbit Card.
Soalnya Rabbit Card itu cuma 465 Bath buat 15x perjalanan tanpa peduli itu
jarak jauh atau jarak dekat. Jatuhnya per trip Cuma 31 Bath. Bayangin klo
kalian 15x jarak jauh terus. Ada sekisih 15 Bath. Udah hemat 225 Bath (setara
sekitar 100 ribu rupiah) lho!
Nah, klo mau naik yang single trip, tarif tiket tertera di
poster dekat mesin. Kita belinya KUDU PAS SESUAI TARIF. Jadi misal dari Sala
Daeng ke Ratchadamri tarif tiketnya 27 Bath. Ya kita belinya di mesin tiket ya
27 Bath, gak boleh 44 Bath. Soalnya setelah kita pake kartunya bakal tertelan.
Klo beli lebih kayaknya kartu bakal tetep ketelen, klo beli kurang, kita gak
bisa keluar di stasiun tujuan. INGAT INI NAK! Daripada lu pusing berurusan sama
secutiry kan...
Kalau rabbit card bisa di pakai untuk lebih 1 orang nggak kak?
BalasHapusHALO2,,
BalasHapusBerhubung rabbit card tgl tap, apa bisa 1 kartu digunakan lebih dr 1 orang